Mengenal Sosok Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi

Kabinet Merah Putih: Profesor Satryo Soemantri Brodjoneoro

DalamKata (23/10/2024)

Sumber: www.alinea.id//google.image

Pergantian presiden dari kepemimpinan Joko Widodo menjadi kepemimpinan Prabowo Subianto, menandakan pula pergantian kabinet kerja kementerian Republik Indonesia. Perbedaan yang cukup menonjol terlihat pada kabinet kementerian pendidikan yang mengenalkan tiga wajah baru didalamnya. Menteri pendidikan dalam kementerian pendidikan kabinet merah putih dibagi menjadi tiga yaitu, kementerian untuk pendidikan sekolah dasar, kementerian pendidikan tinggi, sains, dan teknologi serta menteri kebudayaan.

Pada Senin, 21 Oktober 2024 lalu presiden baru negara republik Indonesia, Prabowo Subianto resmi melantik Prof. Satryo Soemantri Brodjoneoro sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi. Prof. Satyo dilantik bersamaan dengan para menteri lainnya dan mengucap sumpah didepan Prabowo dan Gibran, selaku wakil presiden menurut agama dan keyakinan masing-masing secara bersamaan. Dalam mengemban tugasnya, Prof. Satyo akan didampingi oleh kedua wakil menteri yaitu prof. Fauzan dan Prof. Stella Chriestie.

Kemudian, siapa sebenarnya Prof. Satryo Soemantri Brojoneoro ini ?

Mengutip dari laman resmi pengetahuan Akademi Pengetahuan Indonesia dan Kompas.com, Profesor Satyo lahir di Delft, Belanda pada 5 Januari 1956. Ia mendapatkan gelar Ph.D di bidang teknik mesin dari University of California, Amerika Serikat. Kemudian pada tahun 1992, ia dipilih sebagai Ketua Jurusan Teknik Mesin ITB saat mengawali implementasi dari proses self evaluation pada jurusan tersebut.

Prof. Satryo pernah menjabat sebagai Direktur Jendral Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) pada tahun 1999-2007 dan saat ini ia aktif sebagai dosen tamu di bidang teknik mesin di Toyohashi University of Technology, Jepang dan ITB. Prof. Satryo juga pernah menjadi ketua sekaligus Anggota Komisi Bidang Ilmu Rekayasa di Akademik Ilmu Pengetahuan Indonesia. Prof. Satryo merupakan seorang ilmuan yang sudah berhasil mempublikasikan karya tulis ilmiahnya sebanyak lebih dari 99 publikasi.

Sungguh prestasi yang amat mengesankan dari menteri baru para mahasiswa Indonesia, Prof. Satryo Soemantri Brojoneoro yang resmi dilantik pada Senin (21/10/2024). (alt)